Visi
Visi keilmuan Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia menjadi program studi yang mengembangkan lulusan unggul, profesional, kreatif, inovatif, berdaya saing global di bidang pendidikan, bahasa, sastra Indonesia dan daerah serta berkarakter islami.
Unggul
- Memiliki keunggulan pengetahuan di bidang pendidikan bahasa dan pengajarannya, sastra Indonesia dan sastra daerah.
- Memiliki keunggulan mengembangkan keterampilan di bidang pendidikan bahasa dan pengajarannya, sastra Indonesia dan sastra daerah Aceh dalam mengimplementasikan ilmu pengetahuan di tingkat global.
- Memiliki keunggulan dalam memanfaatkan teknologi pada pembelajaran bahasa Indonesia.
Profesional
Memiliki keterampilan dan kreatif secara menyeluruh dalam mengimplementasikan pengetahuan, pengembangan ilmu, teknologi, di bidang pendidikan bahasa, sastra Indonesia dan sastra daerah Aceh, serta inovasi pembelajaran sesuai dengan kebutuhan masyarakat di tingkat global.
Islami
Mengamalkan dan mewujudkan budaya dan berkarakter islami di dalam dan di luar proses pembelajaran.
Misi
- Menyelenggarakan pembelajaran yang efektif, inovatif dan kreatif di bidang pendidikan, pengajaran bahasa, sastra Indonesia dan daerah untuk menghasilkan lulusan yang unggul, professional, dan berkarakter islami yang berdaya saing global.
- Melaksanakan penelitian untuk meningkatkan dan mengembangkan kualitas pembelajaran sehingga, menghasilkan inovasi-inovasi di bidang pendidikan bahasa, sastra Indonesia dan daerah di tingkat global;
- Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat secara terpadu, baik di bidang pendidikan bahasa, sastra Indonesia dan daerah maupun di bidang ilmu pendidikan lainnya sesuai dengan kebutuhan masyarakat sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat dalam memajukan ilmu pengetahuan di tingkat global.
- Menciptakan budaya akademik yang kondusif secara optimal dan terintegrasi di lingkup Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia.
- Mewujudkan kerjasama dengan berbagai instansi untuk meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan di tingkat global.
Tujuan
- Menghasilkan lulusan yang unggul, profesional, dan berkarakter islami yang menjadi rujukan kreatif, inovatif, dan berdaya saing global di bidang pendidikan, bahasa, sastra Indonesia dan daerah dengan memanfaatkan teknologi di dalam pembelajaran.
- Menghasilkan penelitian di bidang pendidikan, bahasa, sastra Indonesia dan daerah di tingkat global, sehingga mempu meningkatkan kualitas pembelajaran sesuai dengan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK).
- Melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat secara terpadu, baik di bidang pendidikan, bahasa, sastra Indonesia dan daerah Aceh maupun di bidang ilmu pendidikan lainnya sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
- Terwujudnya budaya akademik yang kondusif secara optimal dan terintegrasi di lingkup program studi pendidikan bahasa, sastra Indonesia, dan daerah.
- Terjalinya kerjasama dengan berbagai instansi di tingkat nasional, maupun global untuk meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan.